Naruto Shippuden Tamat di Video Episode 500 [Pernikahan Naruto dan Hinata]

naruto shippuden tamat di video episode 500 hari pernikahan naruto dan hinata
Pembuka

Setelah sekian lama, kini video Naruto Shippuden akhirnya tamat juga. Meskipun versi manga atau komiknya sudah terlebih dahulu tamat, namun membaca dan menonton itu berbeda. Kalau aku sendiri lebih seru menonton, toh cerita Naruto Shippuden versi manganya aku tidak mengikuti sampai selesai.

Video Naruto Shippuden tamat pada episode 500, yaitu video yang menceritakan tentang pernikahan Naruto dan Hinata.

Berhubung aku suka dan mengikuti banyak setiap episode video Naruto Shippuden, aku sengaja membuat postingan pada blog Nanda Hero agar menjadi catatan kenangan antara aku dan Naruto, hahaha.

Link video Naruto Shippuden ini di Indonesia rilis setiap malam jum'at, tepatnya aku sering mendownload di blog Samehadaku. Dan video episode terakhir ini rilis tepat pada tanggal 23 Maret 2017, hari kamis malam. Namun aku downloadnya pas hari jum'at malam dan menonton sabtu pagi.

Nah, sampai sini sudah ada catatan bahwa video Naruto Shippuden tamat tanggal sekian. Jadi tulisan ini bisa menjadi pengingat kalau aku nanti mau Nostalgia, hehehe. Soalnya cerita Naruto Shippuden ini sungguh memiliki kesan-kesan tersendiri bagi sampeyan atau aku yang menyukai betul anime Naruto.

Sekilas Tentang Anime Naruto Shippuden


Sudah banyak yang kenal anime Naruto Shippuden, mungkin khususnya bagi anak yang lahir tahun 90-an, hehehe. Cerita dalam video naruto yang banyak orang tahu adalah tentang kisah anak bernama Uzumaki Naruto yang berambisi mewujudkan cita-cita menjadi Hokage. Selain itu, dia juga ingin melampaui para Hokage pendahulunya. Ayahnya sendiri juga seorang Hokage ke 4, dimana jabatan Hokage tersebut merupakan pimpinan dari sebuah desa pada anime Naruto yang nama desanya Konoha Gakure.

Namun, meskipun Naruto anak Hokage, jalan cerita Naruto tidak seperti umumnya para anak pemimpin dilingkunan sampeyan. Sampeyan yang suka Naruto pasti tau ini, hehehe.

Ketika Naruto lahir, Ayah dan Ibunya naruto mati terbunuh karena melawan monster rubah yang sebelumnya ada pada diri Ibu Naruto.

Monster rubah ini namanya Kurama. Kurama tersebut merupakan Bijuu dengan ekor sembilan, dimana ada bijuu-bijuu lainnya yang masih ada 8. Bijuu merupakan sebutan monster dari anime Naruto, sedangkan yang pada dirinya terdapat Bijuu disebut dengan Jinchuuriki.

Nah dengan lahirnya anak yang diberi nama Uzumaki Naruto ini, maka tubuhnya juga dibuat untuk menyegel Kurama tersebut oleh ayahnya. Setelah itu kehidupan yang dialami Naruto penuh dengan lika-liku karena dijauhi dan ditakuti orang-orang Konoha.

Nah dari sini terlihat jalan cerita anime Naruto tentang kegigihan tokoh utama bernama Uzumaki Naruto yang memiliki ambisi menjadi Hokage dan ingin diakui banyak orang.

Sampai di episode video Naruto yang ke 500 ini Naruto telah banyak diakui orang-orang, bahkan dianggap sebagai pahlawan yang berhasil menyatukan kelima desa besar yang berhasil memenangkan pertempuran perang ninja ke 4 melawan pasukan Uciha Madara.

Naruto Shippuden Tamat di Hari Pernikahan Naruto dan Hinata


Setelah beberapa episode video lainnya tentang mencari hadiah untuk pernikahan Naruto dan Hinata, kini episode sudah pada hari pernikahan Naruto dan Hinata, yang pas di episode video 500.

perayaan pernikahan naruto dan hinata

Nah, banyak para tamu yang datang dari semua desa yang ada. Bunga-bunga sakura juga bermekaran indah menghiasi pesta. Ada juga adegan-adegan yang lucu yang tampak bisa sampeyan lihat tingkah konyol Rock Lee dan Guy. Kemudian ada juga kata-kata Naruto kepada Iruka Sensei yang sempat dipost di halaman MEME.

Sebenarnya betul juga sih, banyak orang Konoha yang umurnya lebih tua dari Naruto malah belum nikah. Seperti Tsunade, Kakshi, Iruka dan lain-lain. Yang sudah punya anak seperti Azuma malah mati duluan. Mungkin karena Kurenai dihamilin di luar nikah, hahaha.

naruto shippuden episode terakhir yang lucu

Ada juga adegan yang bikin sedih atau mungkin terharu, sumpahhh aku sendiri kebawa perasaan pingin netesin air mata. Adegan video itu pas Naruto bertingkah aneh terhadap Iruka, sedangkan Iruka salah faham dan kecewa kepada Naruto. Kemudian ternyata Naruto menemui Iruka dengan maksud meminta Iruka datang ke pesta pernikahannya sebagai sosok "Ayah". Disini Iruka sangat terharu dan meneteskan air mata.

naruto minta iruka datang ke pernikahan sebagai ayahnya


Kalau sampeyan sudah nonton videonya, pasti sudah tahu. Namun ada yang disayangkan dalam video ini (menurut diriku). Aku berharap videonya itu sampai Naruto menjumpai para tamu dan merayakan di pesta pernikahannya. Namun videonya hanya sampai Naruto da Hinata melewati pintu saja, hmm.

naruto shippuden tamat di video episode 500

Dari sini video Naruto Shippuden, tapi sampeyan atau aku gak usah kecewa. Bahkan ini menjadi suatu hal yang diriku selama ini tunggu. Mungkin sampeyan juga.

Diriku menunggu dan gak sabar akan rilisnya video Naruto dengan versi dan judul berbeda. Yaitu cerita tentang Boruta (anak Naruto dan Hinata). Yuk sama-sama nantikan Boruto Naruto Next Genertion di 5 April 2017 nanti. Gak tau juga link downloadnya tayang hari itu atau mungkin itu tayang di bioskop Jepang, hahaha.

naruto shippuden tamat ganti boruto naruto next generation

Kata Netizen Tentang Video Naruto Shippuden Tamat


Pas rilis link download video episode 500 Naruto, banyak yang telah nonton dan Bikin postingan di Facebook (mungkin sampeyan juga). Fanspage-fanspage anime atau meme juga rame tentang tamatnya video Naruto ini.

Berikut merupakan screenshots yang beberapa dapat saya ambil dari Facebook dengan hastag #narutotamat. Lebih banyak lagi silahkan kunjungi hastagnya di Facebook ya.

kata netizen tentang naruto shippuden tamat

kata netizen tentang naruto shippuden tamat 2

kata netizen tentang naruto shippuden tamat 3

kata netizen tentang naruto shippuden tamat 4

kata netizen tentang naruto shippuden tamat 5

Penutup

Nah, begitulah artikel ini membahas tentang naruto shippuden tamat. Semoga saja dapat menjadi bacaan yang menarik bagi sampeyan.

Terimakasih dan sampai jumpa.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel