Tutorial Cara Membuat Nama dengan Efek Asap di Android Terbaru 2020

Tutorial Membuat Nama Efek Asap di Android - Baiklah, pada kesempatan kali ini daku bakalan bagikan bagaimana cara mengedit atau membuat nama dengan efek asap di Android yang mudah. Dewasa ini lagi trending atau lagi rame lho, di sosial media khususnya di WhatsApp.

Sampeyan pasti pernah melihat, sehingga kepingin juga buat nama dengan efek asap rokok. Nah, tepat sekali kalau sampeyan sampai ke situs blog ini. Karena tutorial membuat nama efek asap rokok itu mudah, dan panduannya akan dibagikan lengkap dengan gambar dalam postingan artikel ini.

Di bawah ini adahah hasil tulisan nama dengan efek asap yang daku buat. Nah, sampeyan silahkan buat sendiri tulisan nama efek asap yang sesuai dengan selera sampeyan sendiri. Panduan tutorial cara membuat nama dengan efek asap rokok di Android ada di bawah gambar ini.

tutorial membuat nama efek asap di android
Nama dengan efek asap menggunakan android


Baca Artikel Lainnya : Cara Menghilangkan Iklan Malware yang Muncul Terus di Layar Android


Cara Membuat Nama dengan Efek Asap di Android yang Lagi Trend

1. Langkah pertama silahkan instal aplikasi Smoke Effect Name Art yang ada di Play Store. Biar lebih mudah, daku berikan link-nya. Jadi langsung saja klik link yang daku cantumkan, untuk langsung menuju halaman play store aplikasi Smoke Effect Name Art. Silahkan di instal dulu. Link Aplikasi : Smoke Effect Name Art on Google Play

2. Setelah diinstal, silahkan dibuka aplikasinya. Apabila sampeyan mengalami kendala tidak bisa membuka aplikasi, atau lemot, matikan dulu data internet di hp sampeyan. Jadi ndak usah buka aplikasi Smoke Effect Name Art dengan mengaktifkan data internet.

3. Kalau sudah pada tahap seperti gambar di bawah ini, silahkan pilih Create Font.

bagaimana membuat nama dengan efek asap di android

4. Kemudian pilih model/jenis asap yang tersedia sesuai selera sampeyan. Scroll sampai ke bawah, soalnya masih masih banyak pilihan model asap yang ada.

membuat tulisan nama dengan efek asap rokok terbaru trending

4. Selanjutnya silahkan tulis nama atau terserah, teks berupa apa, kalau sudah pilih Ok.

tutorial bikin nama efek asap di smartphone android

5. Pada tahap seperti di bawah ini, sampeyan bisa mengubah nama/text dengan pilih Add Text. Mengganti jenis font atau huruf nama, pilih Font Style. Kemudian untuk memperbesar atau memperkecil ukuran huruf, pilih Text Size dan atur ukurannya. Selanjutnya apabila kepingin ganti latar belakang (model efek asap), silahkan pilih Background.

buat nama efek asap rokok android

Kalau sudah manteb dengan editannya, pilih petunjuk panah arah ke kanan yang ada di bagian pojok atas kanan.

6. Setelah langkah di atas, sampeyan sudah berhasil menyimpan nama dengan efek asap ke dalam galeri foto hp sampeyan. Sampeyan juga bisa langsung bagikan nama dengan efek asap yang barusan sampeyan buat ke sosial media seperti Facebok dan WhatsApp.

nama dengan efek tulisan asap rokok


Nah begitulah untuk cara membuat nama dengan efek asap di Android yang lagi trending di sosial media. Kalau ada kendala, silahkan berkomentar. Kolom komentar ada di bawah. Kemudian apabila postingan artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk bagikan ke sosial media atau ke teman-teman lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel