Panduan Cara Verifikasi PIN Google Adsense Menggunakan KTP
2:08 PM
Verifikasi PIN Google Adsense Menggunakan KTP - Halo Guys, pada kesempatan kali ini Nanda bagikan pengalaman Nanda, bagaimana cara Nanda melakukan verifikasi PIN Google Adsense dengan menggunakan KTP.
Nah, hal ini bisa kita lakukan ketika PIN Google Adsense yang dikirim lewat POS tidak kunjung datang kepada kita. Jadi tidak perlu khawatir! Kita bisa menggunakan tanda pengenal (KTP) untuk verifikasi, sebagai ganti PIN yang tidak kunjung datang tersebut. (Baca Juga : Cara Meminta Kirim Ulang PIN Google Adsense Baru)
Nah, hal ini bisa kita lakukan ketika PIN Google Adsense yang dikirim lewat POS tidak kunjung datang kepada kita. Jadi tidak perlu khawatir! Kita bisa menggunakan tanda pengenal (KTP) untuk verifikasi, sebagai ganti PIN yang tidak kunjung datang tersebut. (Baca Juga : Cara Meminta Kirim Ulang PIN Google Adsense Baru)
Panduan Cara Verifikasi PIN Google Adsense Menggunakan Tanda Pengenal KTP
Berdasarkan pengalaman Nanda, kita bisa menggunakan tanda pengenal KTP untuk verifikasi, ketika batas verifikasi PIN tersebut kurang dari satu bulan, atau ketika kita sudah melakukan kirim PIN sebanyak tiga kali (ketika saldo diambang Rp100.000, minta kirim ulang pin ke 1, minta kirim ulang pin ke 2). Lebih jelasnya ketika muncul pemberitahuan seperti gambar di bawah ini.
Nah, untuk melanjutkan verifikasi PIN menggunakan KTP. Silahkan klik AKSI seperti panduan gambar di atas.
Ketika sudah dibawa ke halaman seperti gambar di bawah ini, silahkan klik link formulir ini (lihat gambar di bawah).
Setelah itu silahkan sampeyan isi kolom-kolom yang tersedia, dan upload KTP sampeyan, baik berupa scan atau foto menggunakan kamera HP (yang penting terlihat jelas). Nanda sendiri menggunakan kamera HP untuk upload foto KTP.
Untuk mengetahui ID Penayang, silahkan lihat di menu Setelan - Akun - Informasi Akun. (ID Penayang = Publisher ID)
Apabila sudah selesai mengisi dengan lengkap dan benar, silahkan klik tombol SUBMIT.
Setelah itu silahkan sampeyan tunggu, karena proses permintaan verifikasi pin menggunakan KTP sedang di proses. Silahkan ditunggu sekitar 1X24 jam. Namun berdasarkan pengalaman Nanda, hanya sekitar 10 menit sudah mendapat balasan lewat Gmail dari Pihak Google Adsense.
Adapun balasan Gmail, bahwa verifikasi PIN menggunakan KTP telah berhasil adalah seperti gambar di bawah ini.
Nah itulah Panduan Verifikasi PIN Google Adsense Menggunakan KTP yang dapat Nanda share ke temen-temen Publisher. Semoga membantu dan bermanfaat!